Beranda Nasional Kasta NTB : Pansus DAM Mujur Akal-akalan, Begini kata Sekjendnya

Kasta NTB : Pansus DAM Mujur Akal-akalan, Begini kata Sekjendnya

0
BERBAGI
Sekjend Kasta NTB, Bambang Hery
Koresponden Koranmerah (12/05/2018)

Kasta NTB mengaku kecewa berat terhadap hasil Panitia Khusus (Pansus ) DAM Mujur.Kasta menilai Pansus DAM Mujur DPRD Lombok Tengah tidak menghasilkan apa apa.Bahkan sebaliknya, Pansus yang dipimpin Suhaimi itu telah menghabiskan anggaran untuk wara wiri kesana kemari.

BACA JUGA : Astaga, Siswa SMP Gantung Diri di Dompu

Hal ini disampaikan oleh Sekjen Kasta NTB, Bambang Heri.Ia menyatakan Pansus yang dibentuk tersebut tidak bekerja dengan baik guna tercapainya pelaksanaan pembangunan DAM Mujur di {Praya Timur itu.
“Kita melihat Pansus yang kemaren hanya menunaikan kewajiban saja.Tidak ada hasilnya apapun.Seperti orang yang asal solat, hanya gugur kewajiban tapi tidak ada pahala.”cetus Bambang.
Bambang juga menelisik anggaran yang dikeluarkan oleh Pemerintah untuk membiayayai Pansus untuk melakukan investigasi terhadap rencana pembangunan DAM Mujur.
“Lebih besar pasak daripada tiang.Biaya lebih besar ketimbang hasil yang didapati dari pansus.kesannya mubazir.”ujar Bambang.
Bambang juga menyetil perilaku pansus yang hanya sekali ke warga.Ia menilai Pansus tak punya nyali dalam menghadapi warga guna memberikan win win solusi antara warga dan pemerintah daerah.
“Kalau begini kan sama seperti yang terjadi sebelumnya.Kalau hanya sekedar menghasilkan perjanjian seperti kemaren.sepertinya masih sama saja.Pansus tidak memberikan solusi.”pungkas Bambang.
Pihaknya menyayangkan hasil kerja pansus tidak sesui dengan ekspektasi public.
“Sekali lagi, kita kecewa.kalau temuannya seperti itu.tak perlu bentuk pansus.panggil saja kami.kami juga sudah ke menteri PUPR.”tandasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here