Beranda Editorial Resmi Dilantik, Lalu Wirajaya Gantikan Mory Hanapi Jadi Wakil Ketua DPRD Propinsi...

Resmi Dilantik, Lalu Wirajaya Gantikan Mory Hanapi Jadi Wakil Ketua DPRD Propinsi NTB

0
BERBAGI
pelantikan wirajaya menjadi wakil ketua DPRD NTB menggantikan Mory Hanapi.(2/7/2018)
Koresponden Koranmerah ( Senen, 2/7)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi NTB, Senin pagi (2/7/2018) menggelar Rapat Paripurna Istimewa Pengucapan Sumpah Janji Wakil Ketua DPRD Provinsi NTB Pengganti Antar Waktu (PAW)  sisa masa jabatan tahun 2014-2019.
Lalu Wirajaya dilantik menjadi wakil ketua DPRD Propinsi NTB menggantikan Mory Hanafi yang sebelumnya berhenti karena mencalonkan diri menjadi wakil gubernur NTB.
Acara yang digelar di Aula Rapat DPRD NTB, dipimpin Ketua DPRD Prov. NTB HJ. Baiq Isvie Rupaeda dan dihadiri oleh segenap anggota DPRD fraksi masing-masing partai, unsur pemerintahan dan FKPD Propinsi NTB.

Selanjutnya, dilaksanakan Pembacaan surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Pengganti Antar Waktu (PAW)  wakil Ketua DPRD Prov. NTB yang dilanjutkan dengan pembacaan sumpah sebagai Wakil Ketua DPRD Propinsi NTB Pengganti Antar Waktu (PAW) sekaligus penandatangan Berita Acara Pembacaan Sumpah oleh Lalu Wirajaya.

” Pada hari ini kita telah melaksanakan Pelantikan dan pembacaan Sumpah Wakil Ketua DPRD Prov. NTB Pengganti Antar Waktu (PAW)  atas nama Lalu Wirajaya dari partai Gerindra karena Wakil Ketua yang sebelumnya mengundurkan diri karena mencalonkan diri sebagai Calon Pimpinan Daerah Nusa Tenggara Barat. Secara khusus apresiasi kami sampaikan kepada Ketua Pengadilan Tinggi NTB yang telah memimpin pembacaan sumpah sekaligus pelantikan kepada yang bersangkutan.” ucap Isvie
Isvie berharap, kedepan setelah adanya PAW ini agar NTB lebih baik dari sebelumnya dari segala aspek dan unsur, serta tetap menjaga sinergitas dari seluruh stakeholder terkait demi NTB yang maju dan lebih modern sehingga rakyat lebih sejahtera.
Lalu Wirajaya adalah politisi gerindra dari dapil Lombok Tengah 7. Politisi yang sebelumnya menjadi pengusaha ini berasal dari Desa Batu Nyale, Lombok Tengah. (lp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here