Menteri Agama, Lukman Hakim Saefudin saat berada di UIN Mataram dalam rangka Groundbreaking 9 gedung UIN
Koresponden Koranmerah ( Rabu, 17/10)
Peletakan batu pertama (Groundbreaking) pembangunan sembilan gedung baru Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram dihadiri oleh Menteri Agama RI dan beberapa tokoh terkemukan diantranya Wali Kota Mataram (Ahyar Abduh), Gubernur NTB (Dr.H. Zulkieflimansyah), Civitas akademika UIN Mataram dan bebrapa Perguruan Tinggi luar daerah ikut serta dalam mensukseskan acara tersebut, (17/10).
Kedatangan Menteri Agama Republik Indonesia ke Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram untuk memenuhi undangan dalam rangka menghadiri dan meresmikan agenda “Groundbreaking pembangunan sembilan gedung baru UIN Mataram” yang diadakan di halaman titik pembangunannya di Kampus 2 UIN Mataram, Jalan Gajahmada Jempong Mataram.
Menteri Agama RI, Drs.H. Lukman Hakim Saefuddin, tiba di kampus UIN Mataram sekitar pukul 09.00 wita dan di sambut meriah oleh semua civitas akademik UIN Mataram, (17/10).
Rektor Universitas Islam Negeri Mataram, Dr. H. Mutawali, menceritakan bahwa perencanaan pembangunan sudah di mulai sejak puluhan tahun yang lalu, namun baru bisa terealisasi.
“Puluhan tahun lamanya, perencanaan pembuatan gedung di UIN Mataram ini, yakni sejak tahun 2008, waktu masa kepemimpinan H. Asnawi sebagai rektor IAIN Mataram, namun alhamdulillah baru bisa direalisasikan pada tahun 2018 in”,ungkapnya.
Ia punenambahkan, bahwa banyaknya jumlah mahasiswa di UIN Mataram yang mencapai 14.000 orang melakukan aktifitas perkuliahan.
“Dari jumlah mahasiswa UIN Mataram, tercatat sebanyak 14.000 mahasiswa yang melakukan perkuliyahan di kampus, sehingga pembangunan sembilan gedung baru di UIN Mataram, menjadi kabar gembira bagi seluruh elemen yang ada di UIN Mataram”. Tambahnya.
Menteri Agama RI menegaskan, dalam pembangunan gedung UIN Mataram tidak hanya dari segi fisik, tetapi juga dari sisi kemanusiaan.
“Kita tidak sedang membangun fisik semata, tetapi membangun kualitas manusia dan juga membangun peradaban dunia”. TerangLukman Hakim Saefuddin.
Acara diakhiri dengan penandatanganan prasasti gedung UIN Mataram dan pemencetan sirine didampingi rektor UIN Mataram, Dirjen IsDB, Gubernur NTB, Walikota Mataram dan Dirut PT. Abipraya.