Sejumlah perwakilan organisasi kepemudaan di NTB disaksikan oleh Kapolda NTB dan Ketua MUI NTB menandatangani deklarasi damai
Koresponden Koranmerah ( Kamis, 25/10)
Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) NTB menyatakan deklarasi pemilu damai 2019 di Ballroom Hotel Lombok Plaza, Kamis (25/10). Pernyataan deklarasi damai itu juga dituangkan melalui tanda tangan yang disaksikan oleh Kapolda NTB Irjen Pol. Drs. Achmat Juri, M. Hum yang didampingi Direktur Intelkam Polda NTB Kombes Pol. Susilo Rahayu Irianto.
Dalam deklarasi tersebut terlontar lima pernyataan yang dipandu langsung oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nusa Tenggara Barat (NTB), Profesor H. Saiful Muslim, MM.
Diantaranya. pertama mengajak seluruh lapisan masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan, ketertiban dan kedamaian, kedua mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk melestarikan nilai-nilai ajaran agama, budaya, adat istiadat sebagai kearifan lokal, ketiga menolak penyebaran berita bohong, isu sara, politisasi tempat ibadah dan lembaga pendidikan dalam pemilu 2019, keempat mengutamakan musyawarah dalam menyelesaikan semua permasalahan di masyarakat demi menjaga stabilitas kamtibmas dan kelima ikut serta mensukseskan terselenggaranya pemilu Legislatif dan pemilu Presiden tahun 2019 yang aman, rukun dan harmonis.
Dalam sambutannya, Kapolda NTB Irjen Pol. Drs. Achmat Juri, M. Hum mengajak Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) se-NTB untuk mengedepankan rasa toleransi, rasa saling menghargai antar sesama.
“Semua punya kepentingan, punya harapan dan tujuan, namun dalam prosesnya harus mengedepankan toleransi,” ungkap Kapolda NTB.
Sejalan apa yang disampaikan Kapolda NTB, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nusa Tenggara Barat (NTB), Profesor H. Saiful Muslim, MM, juga menyampaikan mahasiswa yang juga sebagai pemuda adalah pelopor untuk menjadi pemimpin, dari situ agar menggunakan nalar dan pikiran yang sehat supaya tidak mudah terprovokasi, bersama sama menjaga wilayah kita di NTB.
“Sampaikan kepada teman, keluarga dan saudara untuk tidak terprovokasi, menjaga rasa aman dan nyaman dalam Pileg dan Pilpres 2019,” imbuhnya.