Beranda Nasional Kunjungi SMP 4 Praya, Siswa Nyanyi Puan Milik Siapa. Tak Mau Jawab...

Kunjungi SMP 4 Praya, Siswa Nyanyi Puan Milik Siapa. Tak Mau Jawab Soal Nuril

0
BERBAGI
Puan Maharani saat berdialog dengan siswa di SMP 4 Praya, Loteng

Koresponden Koranmerah ( Rabu, 21/11)


Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan ( PMK) Puan Maharani mengunjungi SMP 4 Praya, Lombok Tengah, NTB. Rabu, (21/11).

Kunjungan Puan ini dalam rangka meninjau suasan belajar di ruang kelas darurat tahan gempa yang ada di sekolah itu.

Kedatangan Puan disambut meriah anak anak dengan nyanyian yang sudah dipersiapkan sebelumnya oleh pihak sekolah. dua baris kiri kanan siswa dengan memegang bendera meraha putih serentak bernyanyi saat Puan baru tiba.

” Ibu Puan siapa yang punya, yang punya indonesia.” Sorai Siswa dipandu sang guru.

Menyabut Puan, hadir juga Kapolda, Kapolres, Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah.

Anak Megawati itu hanya sebentar di SMP 4 Praya. Ia sempat berdialog dengan siswa terkaita gempa dan pengalamannya belajar di sekolah sementara yang dibangun kementerian PUPR.

” Bapak dan Ibunya tidak jadi korban, Tetangga tetangga aman semua, keluarga yang jauh aman tidak ada. ?” Tanya Puan.

” Tidak ada bu.” Jawab seorang siswa.

Usai berdialog, Puan langsung balek kanan. Ia sempat melayani foto bersama dengan para guru dan siswa. kepergian Puan sekali lagi diiringi dengan nyanyian para siswa.

” Sayonara, Sayonara sampai berjumpa lagi.” Teriak Siswa dan para guru.

Puan berlalu tanpa menjawab pertanyaan wartawan soal Nuril.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here