Editorial Koranmerah [Jumat,14/12]
Anggota DPR-RI sekaligus Caleg DPR-RI asal PDI Perjuangan, Darmadi Dirianto membantah teamnya membagi-bagikan amplop berisi uang kepada warga saat kampanye di bilangan Cilincing Jakarta Utara, Rabu (12/12/2018) malam kemarin.
Sebelumnya, viral video timses Darmadi diduga bagi-bagi amplop kepada warga. Kejadian ini direkam oleh warga setempat.
“Itu bukan uang, itu kupon untuk ambil konsumsi serta kelender, jika ada yang mengatakan itu amplop berisi uang itu keliru, silakan klarifikasi ke warga yang hadir apakah saya memberikan amplop uang atau tidak,” ujar Darmadi Durianto kepada wartawan di Jakarta, Kamis (13/12/2018).
Dia pun mengklarifikasi terkait video yang direkam dan disebarkan pihak-pihak tidak bertanggung jawab diduga ingin menjatuhkan kredibilitasnya jelang Pileg 2019.
“Tim sudah mengetahui siapa yang merekam video itu, kita akan melakukan klarifikasi apa motif dan tujuannya orang itu merekam dan menyebarkan video saat saya kampanye di Clincing, termasuk siapa sebenarnya di balik semua ini,” ucap Darmadi penasaran.
“Beginilah kondisi politik saat ini, berbagai cara dipakai untuk menjatuhkan, bukan adu program dan gagasan malah mencari-cari kesalahan,” sesal Darmadi seperti dikutip dari viva.
Namun demikian, dia menegaskan, dirinya tidak akan terpengaruh dan akan tetap berjuang dan terus membuktikan kepada konstituennya di Dapil DKI Jakarta III (Jakarta Barat, Jakarta Utara dan Kep.Seribu). Salah satunya adalah mensosialisasikan program pemberdayaan berupa pelatihan-pelatihan yang selama ini terus bergulir.
“Jika saya bermain politik uang, untuk apa saya turun terus ke masyarakat selama ini?, cukup menjelang pencoblosan saja bagi-bagi uang agar masyarakat memilih saya, tapi untuk apa?, Karena itu justru akan merusak demokrasi,” tegas Darmadi menambahkan. (Alf)
Sumber:Teropongsenayan.com