Beranda Hukum Kriminal Jokowi Dan SBY Sama Sama Ke Riau. Perobekan Baleho SBY Menyayat Hati

Jokowi Dan SBY Sama Sama Ke Riau. Perobekan Baleho SBY Menyayat Hati

0
BERBAGI
Presiden Ke-6, SBY saat melihat perobekan balehonya ketika berkunjung ke Riau

Editorial Koranmerah [Minggu,16/12]


Selain Presiden Joko Widodo, mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY juga diketahui sedang di Kota Pekanbaru, Riau.

Namun menurut siaran pers Ketua Divisi Komunikasi Demokrat Imelda Sari, beberapa spanduk dan bendera Demokrat dan SBY ada yang diturunkan dan bahkan dirobek.

Tak ayal, peristiwa ini membuat Ketum SBY, turun tangan. Didampingi Sekjen Hintca Panjaitan, SBY memantau spanduk yang dirusaki. Presiden RI ke-6 itu bahkan disebut mengelus dada, melihat itu.

“Menyayat hati ya. ini ulah pihak-pihak tertentu atau saudara-saudara kami masyarakat Riau sudah berubah? Saya sangat hormat pada saudara-saudara kami masyarakat Riau, sangat sayang, taat beragama, jadi seperti ini apa saudara kami sudah berubah,” kata SBY dalam video yang dirilis Demokrat, Sabtu 15 Desember 2018.

SBY mengatakan, tidak akan melakukan perlawanan terhadap kondisi ini. Ia memerintahkan Hinca dan jajaran Demokrat daerah untuk mengalah saja.

“Oleh karena itu saya perintahkan kepada sekjen, pemimpin Demokrat Riau dan Pekanbaru agar semua atribut ucapan selamat datang atas kunjungan saya ke Riau dan bendera PD diturunkan. Lebih baik kita mengalah dan diturunkan daripada bendera kita baliho yang tidak bersalah dirobek,” kata SBY.  (mus/Vivanews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here