BMKG Stasiun Geofisika Mataram melakukan pemasangan Sensor Gempa Bumi. Alat ini bertujuan untuk mendeteksi terjadinya Gempa yang ada di NTB.
Tiga titik pemasangan itu ada di Desa Anyar, Kecamatan Bayan untuk Kabupaten Lombok Utara. Lalu Desa Sengkol, Kecamatan Pujut untuk Kabupaten Lombok Tengah dan Desa Rasabau, Kecamatan Tambora untuk Kabupaten Dompu.
Tim teknis BMKG telah melakukan survey terhadap 3 titik tersebut. Kepala BMKG Mataram, Agus menjelaskan sebagai bagian dari mitigasi Bencana maka BMKG fokus juga pada pembangunan infrastuktur penunjang.
” Mitigasi bencana adalah bagian pembangunan kultur jd kewenangan Pemda dan stakeholder. BMKG fokus pd penguatan pembangunan struktur seperti penambahan instrumen peralatan seperti pembangunan shelter gempabumi untuk memonitor gempa dan SDM,” katanya.
Gempa dahsyat yang meluluh lantakkan sebagian pulau Lombok menjadikan pulau Lombok dan Sumbawa rentan dengan bencana alam gempa bumi. Hal ini yang membuat BMKG Mataram berupaya memperkuat instrumen sarana prasarana mitigasi bencana, termasuk pendekeksi gempa bumi.