Beranda Nasional Usulkan Jokowi Berkantor di Papua, WasekJend Gerindra: Katanya Mau Pindah Ibu Kota

Usulkan Jokowi Berkantor di Papua, WasekJend Gerindra: Katanya Mau Pindah Ibu Kota

0
BERBAGI
Jokowi saat berkampanye di Tegal/ Net

Editorial Koranmerah [Sabtu, 31/8]


Wakil Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Andre Rosiadi mengusulkan agar Presiden Jokowi dan jajaran Kabinet Indonesia Kerja untuk berkantor di Papua.

Andre menyebutkan Jokowi mesti hadir di tengah warga Papua yang kini sedang memanas. Dimana Jokowi di Papua menang telak. Mestinya Jokowi bisa menjadi penyejuk di saat kondisi Papua sedang membara saat ini.

” Saya usulkan pak @jokowi dan jajaran kabinetnya segera berkantor di Papua. Sebagai pemenang lebih 90% Pilpres 2019 di Papua tentu bisa menyejukkan susana di Papua,” Kata Andre dalam cuitannya.

Mantan Jubir Prabowo-Sandi ini juga meminta Jokowi kembali naik motor bersama ibu negara, Irian untuk belusukan naik motor ke Papua.

” Apalagi kalo bapak blusukan naik motor bersama ibu Iriana. Selain itu sekalian latihan kan katanya mau pindah Ibu Kota,” lanjut Andre.

Seperti diketahui bahwa kondisi saat ini di Papua sedang membara, kantor pemerintahan dibakar massa yang marah akibat ucapan yang dinilai rasis ke mahasiswa Papua yang ada di Surabaya.

Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto mengaku sudah mengetahui pihak yang mendapat untung dari sejumlah peristiwa yang terjadi di Papua dan Papua Barat sejak pekan lalu.

Dia merujuk dari laporan dari Badan Intelijen Negara dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian saat rapat terbatas di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (30/8).

“Memang rusuh ini ada yang menunggangi, ngompori, memprovokasi, ada yang sengaja dorong terjadi kekacauan,” Wiranto saat konferensi pers di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat malam (30/8). Dilansir CNNindonesia.

“Dari laporan tadi BIN, Kapolri, kita tahu siapa yang coba dapat keuntungan dari kerusuhan ini. Kita peringatkan siapa pun dia, hentikan itu, karena itu hanya ingin buat suasana instabil,” lanjutnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here