Beranda Publik Politik DPD Demokrat NTB Instruksikan Ketua DPC Buka Desk Pilkada

DPD Demokrat NTB Instruksikan Ketua DPC Buka Desk Pilkada

0
BERBAGI
Bendera Partai Demokrat/Net

Koresponden Koranmerah [Selasa, 18/02/2020]


Dewan Pimpinan Daerah [DPD] Demokrat NTB resmi mengeluarkan surat instruksi kepada ketua Dewan Pimpinan Cabang [DPC] di 7 kabupaten kota di NTB yang melaksanakan Pilkada.

Dari Data yang diperoleh Koranmerah, Surat instruksi dengan nomor 122/lNT/DPD. PD/II/ 2020 dikeluarkan untuk menindak lanjuti Peraturan Organisasi DPP Partai Demokrat Nomor: O2/PO/DPP.PD/I/020 tentang Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah.

Selain itu, instruksi ini juga berdasarkan Petunjuk Pelaksana DPP Partai Demokrat Nomor: O2/JUKLAK/DPP.PD/I/2020 Tentang Persyaratan dan Mekanisme pengajuan serta Penetapan Calon Kepala Daerah dan Calon Wakil Kepala Daerah Pemilihan Umum Kepala Daerah Serentak Tahun 2020.

”  DPC yang belum membentuk Tim Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah agar wajib dan segera rnembentuknya,” kata instruksi yang ditanda tangani ketua DPD Demokrat NTB, Mahalli Fikry dan Sekjend Demokrat, Zainul Aidi.

Selain itu, DPD NTB membuka atau memperpanjang masa pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah di DPC masing-masing sampai tanggal 07 Maret 2020 dan mengumumkannya kepada masyarakat.

” Melaporkan setiap tahapan penjaringan ke DPD,” katanya.

DPD Demokrat NTB menegaskan agar instruksi ini dijalankan oleh DPC Demokrat di 7 kabupaten kota yang ikut Pilkada serentak.

” Belum konsultasi masalah kader yg maju ,nanti kita info,” kata ketua DPC Demokrat Loteng sekaligus bakal calon bupati Loteng, Ahmad Ziadi saat dimintai tanggapan soal surat instruksi ini singkat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here