
Koresponden Koranmerah.com
Walikota Mataram, H Ahyar Abduh menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari tim relawan Covid-19 dan management Pojok Nusa Tenggara Barat. Penyerahan APD yang dihajatkan bagi tenaga medis Puskesmas se Kota Mataram itu diserahkan koordinator, Budi Wawan di Pendopo Walikota Mataram, Senin (13/04).
Budi Wawan mengatakan, APD ini merupakan hasil Donasi melihat akan kebutuhan APD bagi tenaga medis sangat mendesak, sehingga management Pojok NTB berinisiasi buka donasi bentuk kepedulian dalam penanganan Covid-19 di NTB.
“APD ini standar penggunaan kesehatan tenaga medis Puskemas. Kami sudah menyalurkan juga ke Kabupaten/Kota se Pulau Lombok, terakhir di Kota Mataram, mudahan bisa bermanfaat untuk menjaga kesehatan para pahlawan kesehatan kita,” ungkapnya depan Walikota Mataram.
Sapaan Bewe itu menyampaikan, semoga langkah ini bisa memicu semangat tenaga kesehatan juga para donatur untuk terus membantu tenaga pemerintah dalam memutus rantai penyebaran virus ini.
“Percayalah, Pemerintah tidak bekerja sendiri melainkan ada masyarakat selalu mensupport moril dan siap membantu kalaupun tidak banyak,” kata dia.
Sementara itu, Walikota Mataram, H Ahyar Abduh berterima kasih kepada para pihak, donatur atas donasinya. “Masih ada insan peduli terhadap penanganan Covid-19. Sekali lagi, terima kasih atas bantuannya,” ujar Walikota dua periode ini.
BACA JUGA: