Beranda Traveling dan Wisata Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) 2021 Dijadwalkan Berlangsung di Sirkuit Mandalika

Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) 2021 Dijadwalkan Berlangsung di Sirkuit Mandalika

0
BERBAGI
Kalendar untuk Kejuaraan WorldBSK 2021

Editorial Koranmerah.com


Rencana MotoGP akan kembali digelar di Indonesia terus memberikan sinyalemen positif. Setelah dimasukkan dalam jadwal sementara MotoGP untuk musim 2021, Sirkuit Jalan Raya Internasional Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat, kini kembali berada dalam daftar sementara Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK).

Berbeda dengan MotoGP yang belum mendapatkan tanggal, WSBK telah memberikan 12-14 November untuk Sirkuit Mandalika. Di akun Twitter WSBK, Indonesia disebut masih dalam proses homolagasi (pengesahan sirkuit).

“Kalendar untuk Kejuaraan WorldBSK 2021 telah dibuka dengan kembali 13 putaran, termasuk kembali ke Indonesia dan digelar lebih telat dari biasanya pada April,” tulis Crash.

Rencana MotoGP akan kembali digelar di Indonesia terus memberikan sinyalemen positif. Setelah dimasukkan dalam jadwal sementara MotoGP untuk musim 2021, Sirkuit Jalan Raya Internasional Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat, kini kembali berada dalam daftar sementara Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK).

Berbeda dengan MotoGP yang belum mendapatkan tanggal, WSBK telah memberikan 12-14 November untuk Sirkuit Mandalika. Di akun Twitter WSBK, Indonesia disebut masih dalam proses homolagasi (pengesahan sirkuit).

“Kalendar untuk Kejuaraan WorldBSK 2021 telah dibuka dengan kembali 13 putaran, termasuk kembali ke Indonesia dan digelar lebih telat dari biasanya pada April,” tulis Crash.

Mandalika kebagian seri kesebelas tepat setelah Argentina pada 15-17 Oktober. Tepat setelah Mandalika para pembalap akan terbang ke Phillip Island untuk seri ke-12 yang kini sedang dalam proses merampungkan kontrak.

Sejauh ini, Indonesia menjadi satu-satunya tuan rumah dari kawasan Asia. Terakhir kali balapan level dunia tersebut digelar di Indonesia pada 1997 di Sirkuit Sentul di Sentul, Jawa Barat, ketika legenda Valentino Rossi masih bertarung di kelas 125cc.

“Jika berlangsung, ini akan menjadi putaran pertama WorldSBK digelar di Indonesia–salah satu pasar terbesar untuk sepeda motor dan dukungan olahraga motor–sejak 1997 di Sentul,” tulis Crash.

Adapun seri ketigabelas belum ditentukan namun kemungkinan akan mengambil tempat di tiga seri yang dibatalkan pada 2020, yakni Qatar, Italia di Imola, serta Oscherleben di Jerman.

Sementara untuk MotoGP, Grand Prix Indonesia belum mendapatkan jadwal dan akan bersaing dengan Portugal serta Rusia untuk satu seri tersisa. Jika Mandalika sukses menjadi tuan rumah, Indonesia akan menjadi negara Asia keempat di MotoGP setelah Jepang, Thailand, dan Malaysia.

Sementara itu Gubernur NTB, Zulkifliemansyah dalam keterangannya lewat lama media sosialnya membenarkan akan adanya pegelaran Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) di Mandalika.

” Mandalika Circuit rencananya bukan hanya utk MotoGP yg Insya Allah diselenggarakan 17 Oktober 2021 tapi event Motor Dunia yg tak kalah bergengsinya juga November 2021 akan dilaksanakan di Mandalika,” katanya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here