Beranda Publik Politik Pleno Penetapan Bupati Loteng Terpilih, 4 Pasangan Calon Gaib

Pleno Penetapan Bupati Loteng Terpilih, 4 Pasangan Calon Gaib

0
BERBAGI
Empat pasangan calon tak hadir dalam rapat pleno penetapan bupati dan wakil bupati Loteng terpilih hari ini, kamis 18/02/2020.

Koresponden Koranmerah.com


Empat pasangan calon absen alias gaib dalam rapat pleno penetapan bupati dan wakil bupati Lombok Tengah yang digelar KPU Loteng hari ini, Kamis (18/02/2021).

4 pasangan calon dan perwakilan partainya tak muncul hingga dimulainya agenda tersebut. masing masing Pasangan Nomor 1, Prayatni-Sumum, Pasangan Nomor 2 Ziadi-Aswatara, pasangan nomor 3 Masrun-Habib dan Pasangan Saswadi-Dahrun.

Hadir hanya pasangan calon terpilih yakni Lalu Pathul Bahri-M.Nursiah dan perwakilan partainya yakni Golkar, Gerindra dan Nasdem.

Rapat pleno terbuka dipimpin ketua KPU Loteng, Lalu Darmawan yang membacakan berita acara terhadap penetapan pasangan calon terpilih Pilkada Lombok Tengah yang digelar 9 Desember tahun 2020 lalu.

” Menetapkan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Loteng nomor 4 Lalu Pathul Bahri dan M.Nursiah dengan perolehan suara 199.299 suara tatau 38,14 persen dari total suara sah sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih dalam pemilihan bupati dan wakil bupati Lombok Tengah tahun 2020. penetapan sebagaimana dimaksud angka 1 ditetapkan dalam keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lombok Tengah,” kata Darmawan membacakan inti dari Rapat Pleno Terbuka.

Usai Rapat Pleno, KPU langsung menyerahkan dokumen penetapan pasangan calon terpilih ke DPRD Loteng untuk dilakukan paripurna terkait penepatan bupati dan wakil bupati terpilih hasil Pilkada Loteng.

Usai diparipurnakan dokumen penetapan calon bupati dan wakil bupati terpilih akan dikirim ke Gubernur lalu dilanjutkan ke Mendagri untuk mendapat Surat Keputusan Pelantikan sebagai bupati dan wakil bupati Loteng depinitif.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here