Koramil 07/Batukliang, Kodim 1620/Loteng, terus mendukung upaya pemerintah dalam menyukseskan program vaksinasi nasional. Salah satunya dengan terus memantau dan mendorong warga masyarakat untuk melakukan vaksinasi.
Wilayah Kabupaten Lombok Tengah sudah sukses mencapai target 70% vaksinasi masyarakat pada pelaksanaan vaksinasi dosis 1. Dan hal itu merupakan kado untuk HUT Ke-76 TNI pada 5 Oktober dan HUT Lombok Tengah pada 15 Oktober 2021.
Untuk kembali mempercepat target 70% pada dosis 2, maka jajaran Kodim 1620/Loteng seperti halnya yang dilakukan Koramil 07/Batukliang saat ini, seluruh Anggota Babinsa, Kamis (21/10/21) melakukan monitoring dan memberikan himbauan kepada warga di masing-masing desa binaan agar melakukan vaksinasi dosis 2.
Selain itu, para Babinsa juga tak lupa menghimbau dan memberi penekanan agar warga masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19.
Komandan Kodim 1620/Loteng, Letkol Inf. I Putu Tangkas Wiratawan, S. IP., mengatakan kegiatan yang dilakukan Koramil 07 mendapat dukungan masyarakat, terbukti pelaksanaan vaksinasi di 18 desa yang tersebar di 2 kecamatan yaitu kecamatan Batukliang dan Batukliang Utara, dilakukan dengan aman dan lancar.
“Bahkan, hari ini seluruh Babinsa di masing-masing desa binaannya menghimbau agar warga masyarakat dapat melaksanakan vaksinasi dosis kedua secara serentak di Centra vaksinasi yang telah di sediakan di tiap-tiap desa,” ujar Dandim.
Komandan Kodim menjelaskan vaksinasi penting dan aman dilakukan. Dirinya menyebut vaksin bukanlah obat semata-mata, namun vaksin dapat membentuk kekebalan kelompok dan meningkatkan imunitas dalam tubuh agar terhindar dan tidak tertular Covid-19.
“Sehingga, resiko masyarakat tertular Covid-19 akan jauh lebih kecil setelah divaksin, tetapi jangan abai, masyarakat harus tetap mematuhi Prokes meski sudah divaksin. Terutama rajin menggunakan masker bila berada diluar rumah,” ungkapnya.
Percepatan vaksinasi di wilayah teritorial Koramil 1620-07/Batukliang dilakukan oleh Tim Vaksinator Covid-19 Kabupaten Lombok Tengah yang dimulai sekitar pukul 09.00-14.00 Wita bahkan tetkadang malam hari.
Dipimpin Danramil Kapten Chb. Heri Susanto, para Babinsa melakukan pengawasan untuk memastikan kegiatan vaksinasi berjalan aman dan lancar di tiap-tiap gerai vaksinasi yang ada.(bd)