Pelaksanaan pembukaan Hari Bhakti Penyuluh Pertanian yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Penyuluh Pertanian Dewan Pengurus Daerah Perhimpunan Penyuluh Pertanian (DPD PERHIPTANI) Kabupaten Lombok Tengah berlangsung di desa Aik Berik kecamatan Batu Kliang Utara pada tanggal 24 September 2022.
Kegiatan yang mengambil tema “Wujudkan Kebersamaan Dengan Semangat mengabdi Membangun Pertanian” secara resmi dibuka oleh Bupati Lombok Tengah H Lalu Fathul Bahri, S.IP dan dihadiri oleh segenap Pengurus DPW PERHIPTANI NTB, Komisi Penyuluhan Lombok Tengah, Kepala Dinas Pertanian Lombok Tengah, DPC PERHIPTANI dan Penyuluh Pertanian se-kabupaten Lombok Tengah.
Dalam kata sambutannya Bupati Fathul menekankan peran stategis para penyuluh pertanian dalam menjaga stabilitas nasional dengan pemenuhan kebutuhan pangan pokok dan strategis nasional.
Menurut Bupati Fathul, yang mengaku dirinya di masa lalu pernah menjadi ketua kelompok tani. Penyuluh memiliki peran penting dalam meningkatkan produksi pertanian di Lombok Tengah.
” Peran strategis para penyuluh pertanian dapat dilakukan dengan melakukan pendampingan pada aspek budidaya, pasca panen dan pemasaran, melakukan sinergi dengan semua stake holder yang ada termasuk pemerintah desa di mana desa menjadi basis teretori kegiatan penyuluhan dengan nama WKPP, ” jelasnya.
Lebih lanjut, Bupati juga menggambarkan prospek pertanian di masa yang akan datang terkait dengan berbagai banyaknya even dunia yang diselenggarakan di kabupaten Lombok Tengah seperti WSBK, motor cross dan Motor GP.
” Dimana akan menyedot kunjungan wisatawan baik lokal maupun manca negara yang nota bene mereka membutuhkan konsumsi dengan berbagai produk pangan, hortikultura dan peternakan, ” kata ketua DPD Gerindra NTB itu.
Selain itu, Bupati juga menjamin keberpihakan Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah kepada para petani melalui kegiatan berbasis perlindungan kegiatan usaha tani dengan Asuransi Usaha Tani Maiq Meres.
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian kabupaten Lombok Tengah Taufikurrahman Fua Note memerintahkan jajaran penyuluh pertanian di kaupaten Lombok Tengah agar bahu membahu dan bersinergi menjalankan misi kemetrian pertanian untuk mewujudkan pertanian Indonesia yang maju mandiri dan modern.
” Saya berharap agar para penyuluh pertanian menjadi teman diskusi para petani dalam merencanakan kegiatan usahanya sehingga para penyuluh dapat menjadi problem solver atas masalah-masalah yang di hadapai oleh para petani, ” kata Kadis menekankan.
Pada kesempatan yang sama ketua DPD PERHIPTANI kabupaten Lombok Tengah H Saprudin, SP, M.Si berharap hari bakti penyuluh pertanian menjadi momen bagi para penyuluh pertanian untuk melakukan introspeksi dan meneguhkan keyakinan akan peran utama kegiatan penyuluhan.
” Penyuluh berperan sebagai sarana transpormasi pengetahuan petani dalam mengadopsi teknologi yang terbaru sehingga peningkatan produksi dan kesejahteraan petani semakin meningkat, “pungkasnya.(koresponden: samudera)