Beranda Editorial Mahfud Md Mundur dari Menteri Koordinator, Ungkapkan Alasan di Pura Ulun Danu,...

Mahfud Md Mundur dari Menteri Koordinator, Ungkapkan Alasan di Pura Ulun Danu, Lampung

0
BERBAGI
Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD
Editorial Koranmerah.com

Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Mahfud Md, secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan di Kabinet Indonesia Maju (KIM).
Pengumuman ini dilakukan Mahfud Md di depan Pura Ulun Danu, sebuah tempat sakral bagi warga Hindu di Lampung yang memiliki makna khusus baginya.
Pura Ulun Danu, yang terletak di tengah Danau Tirta Gangga, Desa Swastika Buana, Kecamatan Seputih Banyak, Lampung Tengah, menjadi saksi pengunduran diri Mahfud. Tempat ini dipilih karena memiliki simbolisme penting dalam kehidupan masyarakat Hindu di Lampung, melambangkan permulaan hingga purnatugas yang dilakoni dengan baik dan setia bagi umat manusia.
Menurut Kepala Desa Swastika Buana, Made Rimbawan, Pura Ulun Danu adalah tempat ritual bagi masyarakat Hindu di Lampung sejak tahun 1963 untuk memohon kesejahteraan. Simbol Dewi Danu, sebagai Ibu Umat Hindu, mencerminkan perjuangan dan pengabdian dari awal hingga akhir dengan taat dan baik untuk masyarakat dan bangsa.
Mundur dari Kabinet Jokowi, Mahfud didampingi Dewan Penasihat TPN Ganjar-Mahfud Yenny Wahid dan beberapa perwakilan TPD. Alasannya diungkapkan oleh Mahfud saat pengumuman, di mana ia menyatakan bahwa pengunduran dirinya bertujuan untuk menghindari konflik kepentingan dan intervensi politik.
“Saya sangat menghindari konflik kepentingan dan intervensi politik,” ungkap Mahfud dengan tegas, rabu seperti videonya yang beredar.
Dalam kesempatan tersebut, Mahfud juga menyatakan bahwa seluruh barang pribadinya sudah dikemas dan ia siap untuk meninggalkan rumah dinas serta melepaskan seluruh fasilitas negara yang ia gunakan. Keputusan ini menandai langkah mundur Mahfud dari pemerintahan untuk fokus pada perjalanan politiknya sebagai calon wakil presiden.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here