Bupati Lombok Tengah, H. Lalu Pathul Bahri menghadiri acara peluncuran Koperasi Konsumen Syariah KOPRI Mandalika Sejahtera yang digelar di halaman Kantor Bupati pada Jumat, 31 Mei 2024.
Acara ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Lombok Tengah, H. Lalu Firman Wijaya, para Kepala OPD, perwakilan BUMN dan BUMD, serta para Camat dan ASN.
Dalam sambutannya, Bupati Pathul Bahri menyampaikan bahwa pembentukan Koperasi Konsumen Syariah KOPRI Mandalika Sejahtera merupakan langkah penting dalam meningkatkan kesejahteraan anggotanya.
“Pembentukan koperasi ini adalah koperasi yang anggotanya sangat banyak, maka manajemennya harus dikelola dengan baik dan profesional,” ujar Bupati Pathul.
Ketua DPD Gerindra NTB ini juga menekankan pentingnya pengawasan yang ketat untuk memastikan koperasi ini berjalan sesuai dengan tujuannya.
“Kepada Pak Sekda sebagai dewan pengawas koperasi, harus betul-betul mengawasi keberlanjutan koperasi ini. Untuk para ketua koperasi, mari betul-betul menjadikan ini tanggung jawab bersama untuk membangun koperasi ini agar sesuai dengan moto mensejahterakan anggota dan selanjutnya dimanfaatkan sebaik-baiknya,” tambahnya.
Pada akhir sambutannya, Bupati Pathul Bahri menyampaikan rasa syukurnya atas peluncuran koperasi ini.
“Hari ini dengan izin Allah SWT, saya (Bupati) bersama-sama kita men-launching pembentukan pendirian Koperasi Konsumen Syariah Mandalika Sejahtera,” tutupnya.