
Koresponden koranmerah (07/3/2018)
Deru music yang menggema seantero pantai kuta membuat suasana malam puncak Festival Bau Nyale 2018 terasa bergetar di dada.alunan music ini berasal dari pengeras suasa super basoka yang terpampang di samping megahnya pagung spektakuker tempat berlangsungnya acara dan pertunjukan yang disuguhkan malam itu.
Panggung megah berukuran sekitar 10×20 meter didekorasi dengan sangat profesioanal.tata lampu dan backround digital melengkapi penampilan mewah panggung spektakuler Festival Pesona Bau Nyale 2018.panggung ini berhadapan langsung dengan tribun kehormatan yang berada di bukit Sege,Kuta.antara panggung spektakuler dan tribun kehormatan,dihubungkan dengan jembatan yang terbuat dari bambu.dibawah jembatan itulah ribuan masyarakat menyaksikan pertunjukan malam puncak Festival Bau Nyale 2018 yang digelar pada hari selasa,6 Maret 2018,yang dimulai sekitar pukul 20.00 wita di Pantai Seger ,Kuta,Lombok Tengah,NTB.
Acara puncak Event Bau Nyale 2018 diawali dengan menyayikan lagu Indonesia raya,disusul dengan doa meminta keselataman bagi daerah dan bangsa.acara kemudian dilanjutkan dengan sambut PLT.Bupati Lombok Tengah,Lalu Fathul Bahri.
Dalam sambutannya,Fathul menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak sehingga acara Bau Nyale ini dapat terlaksana.dengan adanya acara ini telah memberikan kontribusi yang besar bagi pengembangan promosi pariwisata NTB.
“Kepada pemerintah pusat dan pemerintah propinsi NTB,wabil khusus kepada Dinas Pariwisata Propinsi NTB dan ITDC yang terus mendukung pemda Lombok tengah dalam upaya membangun dunia pariwisata.dorongan dan dukungan yang diberikan selama ini,saya harap dapat terus diberikan secara berkesinambungan.”ungkap Wabup.
Menurut politisi Gerindra ini,Festival Pesona Bau Nyale adalah tanda sinergitas pemerintah pusat,propinsi dan daerah.
“Upaya-upaya sinergi program,baik melalui kementrian pariwisata maupun pemerintah propinsi sangat kami harapkan.”tambah ketua DPC NU Lombok Tengah.
