Pemerintah Desa Sengkol, Kecamatan Pujut Lombok Tengah membenarkan salah seorang warganya harus dikarantina di rumahnya sendiri. Warga ini merupakan TKW yang baru pulang kampung selepas bekerja di Arab Saudi.
” Benar ada satu warga kami yang di karantina di rumahnya,” Kata Sekdes Sengkol Nursam. Rabu,[25/3].
Lebih lanjut, pria yang kerab dipanggil Amaq Zola ini menjelaskan bahwa warganya itu baru kembali ke kampung halaman pada Selasa [24/3] malam lalu. Setibanya di rumah pihak keluarga sudah antisipasi dengan menyediakan kamar khusus. Sementara yang bersangkutan juga bersedia menjalani karantina.
” Bahkan orang tuanya tidak salaman. Mau bagaimana lagi, sedih memang. Tapi ini untuk sekedar antisipasi saja,” kata Ama Zola.
Terkait rumor bahwa majikannya di Arab Saudi terjangkit virus corona, Amaq Zola belum memastikan kebenarannya. Namun, menurut keterangan dokter yang langsung menjenguknya, jika sudah bisa lolos dari cek bandara, maka bisa dipastikan warganya itu tidak terpapar virus corona.
” Sudah diperiksa oleh dokter. dan kondisi baik baik saja. Tapi anjuran pemerintah kan warga kita ini harus dikarantina selama 14 hari yang baru pulang dari luar negeri,” tambahnya.
Namun demikian, pihak desa Sengkol meminta agar Pemda Loteng segera memberikan penanganan serius kepada warga ini. Seperti dilakukan penyemprotan Disimpektan Covid 19, termasuk penyediaan handsanitizer.
” Mohon warga kita ini bisa mendapatkan pelayanan seperti itu,” katanya.
Pemdes Sengkol mewanti wanti agar warganya tidak panik. Proses karantina ini hanya untuk memastikan yang bersangkutan dalam kondisi baik setelah kembali dari tugasnya menjadi pahlawan devisa bagi negara.