Beranda Editorial TGF Ajak Umat Memahami Kekuasaan dan Politik dalam Membangun Prinsip-Prinsip Islam

TGF Ajak Umat Memahami Kekuasaan dan Politik dalam Membangun Prinsip-Prinsip Islam

0
BERBAGI
Koresponden Koranmerah.com

Tuan Guru Haji Fauzan Zakaria Amin (TGF) menjadi narasumber dalam acara Intermediate Training (LK II) yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Selong.
Acara berlangsung di Ponpes Buaq Ate Kembang Mate, Lombok Timur, dan dihadiri oleh ratusan peserta dari berbagai daerah , pada Senin, 28 Agustus 2023.
Dalam paparannya yang berjudul “Strategi dan Taktik Mempertahankan Budaya Islam Dalam Membumikan Al-Qur’an Sebagai Prinsip-Prinsip Berbangsa,” TGF menghadirkan analisis yang mendalam tentang bagaimana strategi dan taktik dakwah Rasulullah SAW dapat diaplikasikan dalam konteks modern untuk mempertahankan nilai-nilai Islam dalam kehidupan berbangsa.
“Saat Rosulullah di Makkah, beliau berdakwah secara sembunyi-sembunyi dan lebih banyak pendekatan personal. Namun ketika di Madinah, pergerakan beliau lebih terang dari matahari di siang hari,” tutur TGF dengan semangat.
“Penyebaran nilai-nilai kebaikan menjadi sangat efektif karena didukung oleh sistem kekuasaan yang maksimal. Dari dulu hingga sekarang tidak terbantahkan bahwa segenggam kekuasaan jauh lebih efektif untuk melakukan perbaikan dibandingkan segudang kepintaran.” Urainya.
TGF juga menggambarkan bagaimana penyesuaian hukum Islam diperlukan dalam konteks Indonesia. Ia menekankan bahwa interpretasi hukum harus mempertimbangkan perbedaan budaya dan konteks sosial.
“Beberapa hukum memerlukan penyesuaian dan harus melalui proses legislasi yang konstitusional,” jelasnya.
“Ummat Islam tidak boleh alergi dengan politik karena melalui politik, kita dapat mengoptimalkan posisi strategis dan mewujudkan kebijakan yang berlandaskan pada prinsip-prinsip kebenaran dan keadilan.” Imbuhnyah.
Dalam ajakannya, TGF mengingatkan peserta bahwa membumikan nilai-nilai Al-Qur’an memerlukan upaya lebih dari sekadar dakwah konvensional. Ia mendorong umat Islam untuk terlibat aktif dalam politik dengan menempatkan wakil-wakil terbaik di lembaga legislatif dan eksekutif.
“Kita harus semangat berjuang dan tidak boleh terprovokasi untuk alergi dengan politik,” tambahnya.
Acara ini mendapat respon positif dari peserta yang merasa terinspirasi oleh pandangan mendalam TGF. Dalam suasana yang penuh semangat, peserta berkomitmen untuk menerapkan pandangan dan strategi yang dijelaskan oleh TGF dalam kehidupan nyata.
Dengan paparan yang informatif dan penuh semangat, TGF berhasil mengajak peserta acara untuk memahami pentingnya kekuasaan, politik, dan partisipasi aktif dalam membumikan prinsip-prinsip Islam serta membangun masyarakat yang lebih baik.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here