Beranda Traveling dan Wisata Para Pembalap MotoGP Hijaukan Sirkuit Mandalika Jelang Balapan

Para Pembalap MotoGP Hijaukan Sirkuit Mandalika Jelang Balapan

0
BERBAGI
pebalap tanam pohon di mandalika
Koresponden Koranmerah.com

Dalam persiapan sebelum berlaga di Sirkuit Mandalika pada Kamis, 26 September 2024, para pembalap MotoGP musim ini menjalani agenda berbeda. Mereka didaulat untuk menanam pohon di sekitar area sirkuit sebagai bagian dari upaya lingkungan bertajuk Trees Planting dengan tema “Journey To Green Tourism In The Mandalika.”
Acara ini berlangsung di halaman belakang VIP Delux Sirkuit Mandalika dan diikuti oleh tujuh pembalap dari berbagai kelas, termasuk MotoGP, Moto2, dan Moto3. Nama-nama besar seperti Miguel Oliveira dan Johann Zarco turut berpartisipasi, bersama pembalap Moto2 Mario Suryo Aji, Somkiat Chantra, Manuel Gonzalez, serta Ivan Ortola dan David Alonso dari Moto3.
Direktur Operasi Injourney Tourism Development Corporation (ITDC), Wenda R Nabiel, dalam sambutannya, menyatakan bahwa kegiatan ini adalah langkah awal menuju target penanaman 10 ribu pohon di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika. Hingga kini, ITDC telah menanam lebih dari 3.000 pohon, termasuk jenis waru, trembesi, sawo kecik, ancak, karet merah, dan mahoni.
“Kami melibatkan anak-anak dari program Child Learning Center ITDC untuk ikut mendampingi pembalap dalam proses penanaman pohon, sekaligus memberikan edukasi mengenai pentingnya keberlanjutan dan upaya Go Green,” ujar Wenda.
Tak hanya menanam pohon, para pembalap juga diminta untuk memberikan cap telapak tangan di papan khusus sebagai simbol dukungan untuk program Mandalika Go Green. Langkah ini dianggap sebagai komitmen nyata dari para pembalap dan ITDC dalam menjaga kelestarian lingkungan di tengah geliat sport tourism di Indonesia.
“Penanaman pohon bersama para pembalap MotoGP ini merupakan simbol dari upaya besar menuju lingkungan yang lebih hijau dan masa depan Mandalika yang berkelanjutan,” tambah Wenda.
Dengan kombinasi sport tourism dan inisiatif hijau, Mandalika tidak hanya bersiap menjadi tuan rumah balapan dunia, tetapi juga berkomitmen menjaga kelestarian alamnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here