Beranda Hukum Kriminal Operasi Zebra di Bima, Masih Tinggi Angka Pelanggar

Operasi Zebra di Bima, Masih Tinggi Angka Pelanggar

0
BERBAGI
Operasi Zebra yang digelar Polres Bima

Koresponden Koranmerah ( Sabtu, 10/11)


Memasuki hari ke-sembilan pelaksanaan Operasi Zebra 2018, Satuan Lalulintas Polres Bima Kota menindak sedikitnya 472 pelanggaran.

Dirincikan, dari 472 pelanggaran yang ditindak, 323 diantaranya adalah pelanggaran yang dilakukan oleh pemgemudi roda dua (motor) dan sisanya adalah roda empat (mobil).

” Hingga hari ini, mayoritas pelanggar yang ditindak adalah terkait kelengkapan surat-surat, tidak mengenakan sabuk pengaman, tidak menggunakan helm SNI hingga pengemudi dibawah umur.” Ungkap Kasat Lantas AKP Supyan Hadi

Untuk diketahui, Operasi Zebra 2018 akan terus digelar hingga 12 November mendatang dengan sasaran operasi meliputi penggunaan helm SNI, pengemudi melawan arus, menggunakan HP saat mengemudi, mengemudi dibawah pengaruh alkohol/miras, melebihi batas kecepan, dan pengemudi dibawah umur.

” Operasi Zebra sendiri merupakan operasi kepolisian terpusat yang digelar serantak diseluruh Indonesia dengan tujuan untuk menekan terjadinya pelanggaran lalu lintas, yang bisa berujung kecelakaan.” Tandas Supyan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here